9+ Aplikasi Edit Foto Android Terbaik dan Terlengkap
ANAKTEKNO.COM, 9+ Aplikasi Edit Foto Android Terbaik dan Terlengkap - Bingung juga mau pakai aplikasi edit foto yang mana untuk pelengkap caption di Instagram. Soalnya banyak sekali aplikasi edit foto terbaik di android yang bisa didownload di Playstore. Karena itu, hari ini saya membuat artikel tentang aplikasi edit foto android terbaik di dunia yang cocok untuk selebgram.
Setelah melihat rekomendasi aplikasi edit foto android terbaik di dunia di bawah ini, ada baiknya kamu juga membaca ulasan-ulasan orang yang sudah mendownloadnya langsung di Playstore. Dengan demikian, kamu tidak akan salah memilih aplikasi edit foto terbaik untuk status Facebook dan Instagram.
1. VSCO Cam
Awalnya VSCO Cam termasuk aplikasi edit foto terbaik di iOS. Hanya saja, karena jumlah pengguna smartphone dengan android OS yang semakin menjamur, maka developer juga membuat aplikasi VSCO versi android.
VSCO Cam termasuk aplikasi edit foto kekinian yang lagi hits di Android dengan kemampuan menghasilkan foto yang terlihat lebih profesional.
Dilengkapi dengan berbagai efek foto yang lagi trend, kurang lengkap rasanya bagi selebgram jika mengupload foto di Instagram tanpa dipoles dengan VSCO Cam terlebih dahulu.
Salah satu keunggulan dari VSCO Cam adalah kita bisa melihat hasil foto dari fotografer profesional dari seluruh dunia dengan hasil fotografinya yang keren dan terbaik.
Sayangnya, untuk mendapatkan aplikasi VSCO yang penuh dengan fitur terbaiknya, kita harus membeli aplikasi versi VSCO yang versi berbayar. Tapi, dengan aplikasi VSCO versi gratisnya aja, juga sudah cukup untuk editing foto-foto kamu untuk diposting di Instagram.
Keterangan aplikasi
- Ukuran: Bervariasi sesuai perangkat
- Rating: 4,4
2. Pixlr - Free Photo Editor
Siapa yang tidak kenal dengan aplikasi edit foto yang satu ini? Pixlr termasuk aplikasi editor photo yang cukup populer.
Bisa dikatakan, Pixlr adalah salah satu aplikasi edit foto android terbaik di dunia dengan beragal kelebihan.
Dengan Pixlr, kita bisa menggunakan fitur memutihkan gigi, membuat wajah tampil lebih bersih dari jerawat dan berbagai efek keren lainnya.
- Ukuran: 30 Mb
- Rating: 4,4
3. Snapseed
Snapseed termasuk salah satu aplikasi edit foto terbaik di android dengan jumlah pencarian tertinggi di Google dengan jumlah pencarian di Google lebih dari 2 juta per bulan, baik yang mendowbload aplikasi Snapseed maupun yang mencari tutorial menggunakannya.
Dilengkapi dengan berbagai tool dan juga filter membuat aplikasi Snapseed termasuk aplikasi photo editor yang cocok digunakan oleh profesional.
Bagi kamu yang belum memiliki kamera DSLR yang harganya super mahal, dengan aplikasi Snapseed ini kamu bisa mengubah foto dengan kamera biasa menjadi terlihat seperti hasil foto menggunakan DSLR.
Keterangan aplikasi
- Ukuran: Bervariasai
- Rating: 4,5
4. AirBrush - Easy Photo Editor
AirBrush adalah salah satu aplikasi edit foto terbaik di android dengan rating tertinggi di Playstore. Luar biasa karena feedback atau umpan balik dari orang yang mendownload AirBrush di android sangat pofitif 4.8 bintang dari 5 bintang.
Bisa dikatakan aplikasi AirBrush juga didesain untuk editor photo pemula karena sangat mudah digunakan.
Kemampuan AirBrush sebagai foto editor tidak perlu diragukan lagi. Salah satunya bisa membuat foto terlihat lebih alami tanpa make up dan tanpa filter.
Keterangan aplikasi
- Ukuran: 49 Mb
- Rating: 4,8
5. PicsArt Photo Studio
PicsArt Photo Studio termasuk aplikasi edit foto jadul android namun tidak ketinggalan zaman. Ini karena pihak pengembang PicsArt selalu update dengan fitur-fitur fresh terbaru yang membuat aplikasi ini masih populer digunakan sampai hari ini.
Karena itu, tidak salah jika PicsArt Photo Studio masuk dalam kategori aplikasi edit foto terbaik sepanjang masa menurut saya bersama dengan aplikasi edit foto terbaik di android seperti Adobe Photoshop Express dan Pixlr.
Yang paling keren dari aplikasi PicsArt adalah dilengkapi dengan berbagai efek menarik dan juga berbagai stiker dan bingkai. Selain itu, aplikasi PicsArt juga dapat digunakan untuk menggabungkan dua foto di android.
Keterangan aplikasi
- Ukuran: Bervariasi sesuai perangkat
- Rating: 4,5
6. Adobe Photoshop Lightroom
Aplikasi Adobe Photoshoop Lightroom hampir sama sepeti software editing foto versi desktopnya. Hanya saja, aplikasi ini tidak selengkap yang versi tersebut.
Bukan hanya sebagai aplikasi edit foto, Adobe Photoshop Lightroom juga dilengkapi dengan kamera untuk memotret dengan berbagai efek dan filter.
Keterangan aplikasi
- Ukuran: Bervariasi tergantung perangkat
- Rating: 4,3
7. Adobe Photoshop Express
Adobe Photoshop Express adalah aplikasi edit foto dengan fitur komplit dan keren yang tidak kalah dari aplikasi Photoshop di PC.
Kerennya lagi, aplikasi edit foto Adobe Photoshop Express di android jauh lebih mudah digunakan dari pada dengan Photoshop di laptop.
Ada banyak fitur dari aplikasi edit foto terbaik di android yang satu ini. Tetapi fitur noise reduction adalah fitur yang paling menonjol yang berfungsi untuk mengurangi buram sehingga memperbaiki kualitas foto.
Selain itu, fitur-fitur unggulan dari Adobe Photoshop Express lainnya adalah membuat latar belakang foto menjadi blur, cinema effects dan lain-lain.
Keterangan aplikasi
- Ukuran: Bervariasi tergantung perangkat
- Rating: 4,3
8. PhotoDirector
PhotoDirector termasuk aplikasi editor foto terlengkap yang masuk pertimbangan sebagai aplikasi edit foto kekinian di android.
Keterangan aplikasi
- Ukuran: Bervariasi tergantung perangkat
- Rating: 4,6
9. Picsay Pro
Picsay Pro adalah Aplikasi edit foto terbaik di android yang sangat ringan. So, Picsay Pro sangat cocok untuk hp android dengan spesifikasi standar.
Namun sayang, aplikasi PicSay tidak memiliki banyak fitur lebih jika dibandingkan dengan aplikasi-aplikasi edit foto di atas. Hanya saja, jika dibandingkan dengan aplikasi foto editor bawaan hp, PicSay Pro jauh lebih bagus dan mudah digunakan.
Jika kamu tertarik membuat foto-foto meme di android, maka PicSay Pro adalah salah satu aplikasi yang direkomendasikan. Dengan berbagai sticker-nya, PicSay Pro dapat membuat meme buatanmu terlihat unik dan keren.
Keterangan aplikasi
- Ukuran: Bervariasi tergantung perangkat
- Rating: 4,3
Itu adalah beberapa aplikasi edit foto android terbaik di dunia dengan fitur keren dan terlengkap yang bisa bersaing dengan Photoshop atau CorelDraw di PC.
Selain aplikasi edit foto di atas, beberapa aplikasi edit foto yang juga masuk ke dalam daftar aplikasi edit foto terbaik android yang layak dipertimbangkan adalah berikut ini.
- Adobe Photoshop Fix
- HypoCam
- Little Photo
- Camera 369
- B612
- Cymera
- Prisma
- Photo Editor
- Photo Grid
Bagaimana pendapatmu? Mungkin kamu memiliki aplikasi edit foto terbaik android di dunia menurut versimu. Tapi aplikasi-aplikasi yang disebutkan di atas pasti tidak akan keluar dari daftar yang memang aplikasi paling direkomendasikan untuk edit foto di android.
Nantikan terus perkembangan dan update aplikasi edit foto kekinian ala selebgram terbaik android berikutnya. Beberapa daftar aplikasi edit foto di atas sejak 2019 tidak tergeser meskipun banyak aplikasi edit foto kekinian yang muncul di kalangan selebgram Instagram tahun 2020 ini.
Demikianlah artikel tentang aplikasi edit foto android terbaik di dunia yang lagi hits. Semoga bermanfaat!
Anak Tekno Tertarik dengan dunia Blog dan SEO sejak 2017 dan terus belajar sampai detik ini..