Skip to main content

Cara Bayar UTBK LTMPT Lewat BRIMO 2022

Cara Bayar UTBK LTMPT Lewat BRIMO 2022 - Banyak yang bertanya tentang cara bayar UTBK lewat BRIMO. Seperti diketahui pendaftaran UTBK-SBMPTN selalu ditunggu-tunggu tiap tahunnya. Ini adalah salah satu jalur masuk Perguruan Tinggi Negeri favorit selain jalur SNMPTN.

Cara Bayar UTBK LTMPT Lewat BRIMO 2022

Untuk kamu yang baru lulus atau kemarin belum berhasil dalam SNMPTN dan UTBK SBMPTN 2021, jangan patah semangat. Masih ada kesempatan mengikuti UTBK LTMPT 2022.

Namun hari ini kita tidak akan membahas tentang tes-tes SBMPTN dan tips lolos UTBK. Kita hanya akan membahas cara bayar UTBK agar bisa melanjutkan proses pendaftaran di portal LTMPT.

Sekilas tentang Bayar UTBK SBMPTN LTMPT


UTBK adalah Ujian Tulis Berbasis Komputer sebagai tes Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri yang dilaksanakan oleh LTMPT. LTMPT merupakan singkatan dari Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi

Adapun materi tes UTBK meliputi Tes Potensi Skolastik (TPS), Tes Kompetensi Akademik (TPA) dan tes Bahasa Inggris. Skor hasil UTBK ini menjadi syarat wajib lolos SBMPTN.

Namun sebelum mendapatkan Kartu Peserta UTBK LTMPT, kamu harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu di LTMPT dan mendapatkan slip pembayaran UTBK. Biaya UTBK SBMPTN 2022 dibedakan atas kelompok ujian. Untuk yang memilih kelompok ujian Saintek dan Soshum Rp200.000 sedangkan Rp300.000 untuk kelompok ujian Campuran. 

Sebagai catatan, dana yang sudah dibayarkan tidak dapat ditarik kembali dengan alasan apa pun. Untuk yang memiliki kartu KIP Kuliah, tidak perlu membayar biaya pendafaran UTBK SBMPTN.

Adapun pembayaran UTBK SBMPTN bisa dilakukan di bank mitra LTMPT, yaitu Bank BRI, BNI, BTN dan Mandiri.

Cara Daftar UTBK SBMPTN 2022


Untuk bisa mendapatkan slip pembayaran UTBK, kamu harus daftar akun terlebih dahulu dengan mengikuti panduan berikut ini.
  • Registrasi akun LTMPT SBMPTN di https://portal.ltmpt.ac.id.
  • Pilih Registrasi Akun Siswa dan siapkan NISN, NPSN dan tanggal lahir.
  • Masukkan kode verifikasi kemudian klik Selanjutnya. 
  • Setelah daftar, login menggunakan username/email dan password.
  • Lakukan verifikasi dan validasi data.
  • Melengkapi data untuk pendaftaran UTBK.
  • Membayar di bank (slip pembayaran berlaku 1x24 jam).
  • Setelah selesai pembayaran, bisa cetak kartu peserta UTBK.
  • Mengikuti UTBK sesuai dengan hari, tanggal, sesi, dan lokasi UTBK.
  • Selesai.

Cara Bayar UTBK Lewat BRIMO 2022


Langkah-langkah bayar UTBK SBMPTN lewat BRIMO:
  • Buka aplikasi BRIMO.
  • Masuk dengan User ID dan Password IB BRI kamu, saudara, atau orang tua.
  • Pilih menu Lainnya
  • Cara Bayar UTBK Lewat BRIMO
  • Pilih LTMPT
  • Cara Bayar LTMPT Lewat BRIMO
  • Masukkan kode bayar dan NISN.
  • Pastikan data pembayar sesuai dan benar sebelum melanjutkan.
  • Masukkan PIN BRIMO untuk melakukan pembayaran.
  • Muncul notifikasi pembayaran berhasil yang dapat discreenshot sebagai bukti pembayaran UTBK LTMPT.
  • Kembali ke portal LTMPT dan selesaikan proses pendaftaran untuk mendapatkan kartu peserta UTBK SBMPTN 2022.
  • Selesai.

Cara Bayar LTMPT Lewat Bank BRI


Selain lewat BRIMO, kamu juga bisa bayar UTBK LTMPT lewat bank BRI:
  • Kunjungi Bank BRI terdekat.
  • Ambil antrian teller bank.
  • Isi slip setoran yang meliputi nama dan alamat, keterangan pembayaran tulis UTBK LTMPT 2022. Isi juga Kode Bayar dan NISN.
  • Jika menggunakan Buku Tabungan, isi nomor rekening. Jika tunai, pilih setor tunai.
  • Nominal pembayaran disesuaikan dengan slip pembayaran yang biayanya berdasarkan kelompok ujian yang dipilih.
  • Tunggu panggilan untuk setor slip setoran yang telah diisi dan slip pembayaran UTBK.
  • Tunggu teller memproses dan mencetak bukti pembayaran.
  • Simpan bukti dari teller bank untuk melanjutkan proses pendaftaran LTMPT dan mendapatkan kartu peserta UTBK SBMPTN 2022.
  • Selesai. 

Apakah bisa bayar UTBK lewat BRILink?


Jika melihat dari struk bukti transfer, bayar UTBK lewat BRILink menggunakan mesin EDC BRI atau lewat ATM cukup beresiko. Misalnya slip pembayaran hilang atau tidak jelas. 

Karena itu, sebaiknya bayar UTBK lewat BRIMO saja. Kamu bisa meminta bantuan teman yang punya aplikasi M-Banking, saudara, orang tua dan lain-lainnya, termasuk agen BRILink juga bisa bayar LTMPT lewat BRIMO seperti yang dijelaskan di atas.

Apakah bisa bayar UTBK lewat ATM?


Selain menggunakan mobile banking, kamu juga bisa bayar UTBK lewat ATM BNI, BTN, dan Mandiri.

Akhir Kata

Segera registrasi UTBK SBMPTN di LTMPT sebelum proses pendaftaran ditutup. Setelah itu, bayar UTBK untuk mendapatkan kartu peserta UTBK SBMPTN. Kamu tidak akan pernah tahu lolos atau tidak sebelum mencoba. 


Demikianlah langkah-langkah cara bayar UTBK LTMPT lewat BRIMO 2022. Semoga Bermanfaat!

Anak Tekno
Anak Tekno
Tertarik dengan dunia Blog dan SEO sejak 2017 dan terus belajar sampai detik ini..

Tentang
Anaktekno.com merupakan tempat berbagi tutorial aplikasi Android, Media Sosial, Windows, dan lain-lain. Kami juga menerima Jasa Convert Paypal, Content Placement, Unblock Link Facebook.

Informasi Lebih Lanjut
WhatsApp 085396717324
Email Lara4store@gmail.com

Alamat
Lara 4 Mukti Tama, Baebunta Selatan, Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Indonesia - 92965
close