Kode Remot TV AIWA + Cara Setting Remot Joker TV AIWA
Kode Remot TV AIWA + Setting Remot Joker TV AIWA - Channel tv yang hilang tentu menjadi salah satu masalah serius. Dengan remot tv, tentu mudah untuk mengembalikan channel yang hilang dengan scan otomatis.
Namun apa jadinya jika remot tv rusak atau hilang? Tentu sulit untuk mengembalikan channel tv atau menambah channel tv secara manual tanpa adanya remote tv. Solusi paling praktis saat remot tv rusak adalah menggantinya dengan remot tv universal.
Remot universal atau remote multi tv adalah remot yang bisa digunakan untuk semua merk tv. Namun untuk bisa menggunakannya, kita harus program remot tv universal terlebih dahulu agar terhubung dengan tv AIWA.
Selengkapnya, silahkan ikuti tutorial berikut ini.
Kode Remot TV AIWA
Saat ini AIWA terus berinovasi dengan televisinya dengan kemunculan berbagai jenis tv seperti LED TV dan Smart TV. Meskipun demikian, tv tabung AIWA juga masih banyak digunakan karena kualitasnya yang awet.
Berapa kode remot tv AIWA? Bagi kamu yang saat ini ingin melakukan setting remot tv universal Joker dan tv AIWA, maka sudah tepat kamu berkunjung ke sini. Hari ini kita akan melihat beberapa kode remot Joker tv AIWA tabung dan juga LCD/LED.
- 009
- 057
- 058
- 073
- 102
- 103
- 104
- 181
- 224
- 406
- 457
- 491
- 573
Lihat juga kode remot tv Hisense
Cara Memasukkan Kode Remot Universal TV AIWA
Berikut ini cara memasukkan kode remot tv universal AIWA:
- Beli remot tv universal terbaru di toko terpercaya.
- Beli baterai remot untuk dimasukkan ke remot tv.
- Tekan tombol Power tv AIWA untuk menyalakan tv.
- Arahkan remot tv universal ke tv AIWA.
- Tekan dan tahan tombol SET remot tv universal.
- Tekan juga tombol Power dan tunggu sampai lampu indikator padam.
- Segera masukkan kode remot tv AIWA di atas. misalnya 057 maka tekan tombol 0, 5 dan 7 secara berurutan satu per satu.
- Sampai tahap ini seluruh rangkaian program remot tv universal tv AIWA selesai.
Jika remot tv universal belum terhubung dengan tv AIWA, silahkan ulangi langkah-langkah di atas dengan menggunakan kode remot tv AIWA lainnya. Namun untuk langkah yang lebih praktis, kita juga bisa setting remot tv universal tanpa kode.
Selengkapnya, ikuti tutorial setting remot tv di bawah ini.
Cara Setting Remot Joker TV AIWA
Joker merupakan salah satu merk remot tv universal yang banyak digunakan karena kualitasnya yang terjamin dan harganya yang terjangkau.
Bagaimana cara menghubungkan remot Joker dengan tv AIWA?
Berikut ini panduannya:
- Beli remot Joker di toko terpercaya.
- Isi remot dengan baterai baru.
- Arahkan remot Joker ke tv AIWA.
- Tekan dan tahan tombol SET sampai lampu indikator menyala.
- Tekan berkali-kali tombol Volume Down (-) atau Volume Plus (+) sampai muncul indikator volume di layar tv
- Tekan tombol SET sekali untuk mematikan lampu indikator remot tv.
- Sampai tahap ini proses setting remot universal tanpa kode sukses dan remote control siap digunakan.
Cara Program Remot Universal Tanpa Kode
Sama seperti tutorial nomor 2 di atas, cara yang ketiga ini juga merupakan cara setting remot tv universal tanpa kode. Bedanya, kali ini kita hanya menggunakan satu tombol, yaitu tombol SET.
Berikut ini tutorial setting remot tv universal tanpa kode:
- Beli remot tv universal di toko terpercaya.
- Beli baterai baru untuk dimasukkan ke remot tv.
- Arahkan remot tv unviersal ke arah tv.
- Tekan tombol Power tv untuk menyalakan tv.
- Tekan dan tahan tombol SET pada remot tv universal.
- Biarkan lampu indikator remot tv universal berkedip-kedip.
- Pada saat channel tv berpindah sendiri, lepas menekan tombol SET.
- Sampai tahap ini remot tv universal siap digunakan.
Lihat juga kode remot tv Sanken
Penyebab Remot TV Tidak Berfungsi
Ada beberapa penyebab remot tv bawaan tidak berfungsi. Hal pertama yang harus diperhatikan adalah mengganti baterai remot tv dengan yang baru. Jika remot tv tetap tidak berfungsi, silahkan gunakan remot tv universal.
Setting remot tv universal terlebih dahulu dan jika remot tv universal berfungsi, kemungkinan besar remot tv bawaan juga bisa diperbaiki jika tidak terdapat kerusakan fisik yang parah. Intinya di sini masalah ada pada remot dan bukan pada sensor receiver tv.
Adapun jika di kemudian hari remot tv universal tidak berfungsi, bisa jadi setting remot telah direset sehingga harus disetting ulang. Silahkan ulangi tutorial di atas untuk setting remot universal kembali.
Baik remot tv bawaan maupun remot tv universal, kita bisa menggunakannya untuk program tv AIWA, termasuk untuk mengembalikan seluruh channel tv yang hilang, menambah channel dan lain-lainnya.
Lihat juga kode remot tv Ikedo LED
Demikianlah kode remot tv AIWA tabung, LCD dan LED lengkap dengan cara setting remot tv universal dengan memasukkan kode dan tanpa kode. Selamat mencoba dan semoga berhasil!
Anak Tekno Tertarik dengan dunia Blog dan SEO sejak 2017 dan terus belajar sampai detik ini..