Skip to main content

Cara Daftar Paket Nelpon Rumah Telkomsel 2022 Kartu AS dan Simpati Loop

ANAKTEKNO.COM - Paket Nelpon Telkomsel atau biasa disebut TM (Talk Mania) masih banyak yang belum tahu cara daftarnya. Untuk itu, hari ini kita akan membahas salah satu paket telpon Telkomsel, yaitu paket nelpon ke nomor telepon rumah (PSTN) lengkap dengan cara daftar paket nelpon rumah Telkomsel menggunakan kartu Telkomsel AS, Simpati, dan Halo.

Cara Daftar Paket Nelpon Rumah Telkomsel 2022 Kartu AS dan Simpati Loop

Saat ini, harga paket nelpon rumah Telkomsel mulai dari Rp1.500 per hari sesuai dengan area wilayah. Untuk wilayah Sulawesi sendiri, harga paket nelpon rumah sekitar Rp2.500 per hari.

Sebagai pemilik jaringan telephone rumah terbesar di Indonesia, harga paket nelpon rumah Telkomsel termasuk yang paling murah jika dibandingkan dengan provider lainnya.

Cara Daftar Paket Nelpon Rumah Telkomsel 2022 Kartu AS dan Simpati Loop


Bagaimana cara daftar paket nelpon rumah Telkomsel?

Terdapat beberapa cara daftar paket nelpon rumah Telkomsel. Mulai dari daftar paket melalui SMS, website Telkomsel, maupun aplikasi My Telkomsel. 

1. Cara Daftar Paket Nelpon Rumah Telkomsel Simpati


Paket Nelpon Telkomsel ke Telepon Rumah
Paket Nelpon Telkomsel ke Telepon Rumah

Berikut cara daftar paket nelpon rumah Telkomsel Simpati:

Cara 1
  1. Buka aplikasi pesan di hp dan tulis pesan PSTN.
  2. Kirim ke nomor 8999.
  3. Tunggu notifikasi kalau paket nelpon rumah sudah aktif.
Cara 2
  1. Ketik kode daftar telepon rumah Simpati *999*96#.
  2. Harga paket ini adalah Rp2.500.
  3. Kita akan mendapatkan kuota nelpon rumah senilai Rp20.000.
  4. Masa berlaku 1 hari mulai dari daftar jam 00.00 sampai dengan 24.00.
Untuk membeli paket nelpon ke nomor telepon rumah, bisa juga melalui situs resmi Telkomsel di sini

2. Cara Daftar Paket Nelpon Rumah Telkomsel Simpati Loop

  • Dial up ke *567#.
  • Pilih Paket Nelpon dan SMS
  • Temukan paket nelpon ke nomor telepon rumah.

3. Cara Daftar Paket Nelpon Rumah Kartu AS

  1. Hubungi *100#.
  2. Pilih Lainnya
  3. Pilih Paket Nelpon Lainnya
  4. Pilih Telepon
  5. Pilih Harian
  6. Pilih Nelpon Rumah
  7. Pilih Ya
Cara Daftar Nelpon Rumah Kartu AS
Cara Daftar Nelpon Rumah Kartu AS

Untuk membeli paket nelpon rumah langsung di Kartu AS, bisa melalui link resmi berikut ini.

4. Cara Daftar Paket Nelpon Rumah Kartu Halo

  • Hubungi *111*60#.
  • Pilih paket dan ikuti petunjuk sampai paket aktif.
Untuk pengguna Telkomsel, silahkan download juga Aplikasi MyTelkomsel untuk mencari paket murah lainnya yang bisa langsung dibeli melalui aplikasi. 


Cara Telpon ke Nomor Telepon Rumah


PSTN adalah singkatan dari Public Switched Telephone Network yang merupakan sistem telekomunikasi berbasis circuit-switched yang biasa disebut jaringan telepon tetap dengan kabel (fixed line). 

Walaupun saat ini jarang digunakan secara umum oleh masyarakat sejak kehadiran smartphone, telepon rumah masih dibutuhkan oleh beberapa instansi perkantoran. 

Untuk kamu yang hendak menelpon ke nomor telepon rumah, pastikan untuk mengetahui kode telepon PSTN di Indonesia. Adapun untuk menelpon ke nomor telepon rumah, caranya hanya dengan memasukkan kode area wilayah di bagian awal dan diikuti oleh nomor telepon.

Contoh kode telepon area wilayah Makassar adalah 0411. Jadi jika ingin menelpon ke nomor telepon di Makassar, kita harus memasukkan kode tersebut terlebih dahulu diikuti oleh nomor telepon rumah.


Demikianlah cara daftar paket nelpon rumah Telkomsel 2022 Kartu AS dan Simpati Loop. Semoga bermanfaat!

Anak Tekno
Anak Tekno
Tertarik dengan dunia Blog dan SEO sejak 2017 dan terus belajar sampai detik ini..

Tentang
Anaktekno.com merupakan tempat berbagi tutorial aplikasi Android, Media Sosial, Windows, dan lain-lain. Kami juga menerima Jasa Convert Paypal, Content Placement, Unblock Link Facebook.

Informasi Lebih Lanjut
WhatsApp 085396717324
Email Lara4store@gmail.com

Alamat
Lara 4 Mukti Tama, Baebunta Selatan, Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Indonesia - 92965
close